Affiliate Programs •  SEO •  Banner •  Advertising •  Resources

Kamis, 12 Februari 2009

berita minggu ini 13/2/2009

Tommy Suharto kembali memenangkan kasus hukumnya di pengadilan Jakarta Pusat melawan pemerintah Indonesia.

Kali ini gugatan pemerintah kepada putra bungsu Suharto itu untuk membayar ganti rugi sebesar 4 triliun rupiah lebih kepada pemerintah dikandaskan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Kasus ini terkait pembelian piutang PT Timor Putra Nasional di BPPN oleh PT Vista Bella Pratama tahun 2003 lalu.

Dalam kasus yang melibatkan lima tergugat termasuk PT Vista Bella Pratama ini, Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat memutuskan menolak semua gugatan pemerintah

Majelis hakim, menurut ketuanya Reno Listowo, menilai tidak ada hubungan langsung antara kelima tergugat yang merugikan keuangan negara.


"Kebanyakan pemimpin kita dalam pemerintahan sekarang adalah produk rejim Orde Baru Suharto, jadi mereka ingin mempertahankan hubungan dengan keluarga Suharto

Emerson Yuntho, ICW

Sedangkan posisi Tommy Suharto di PT Timor Putra tidak terlibat urusan jual beli utang piutang BPPN dan Vista Bella.

Kelima tergugat itu adalah PT Vista Bella, PT Mandala Buana Bakti, PT HUmpuss, PT Timor Putra Nasional dan Tommy Suharto.

Pemerintah akan banding

Dengan kekalahan ini pemerintah menyatakan akan mengajukan banding.

"Kami kecewa dengan keputusan hakim. Kami akan mengajukan banding." kata Yoseph Suardi Sabda, kata direktur perdata Kejaksaan Agung kepada kantor berita AFP.

Para pegiat anti korupsi Indonesia juga bereaksi marah atas keputusan tersebut dengan mengatakan usaha Presiden Susilo Bambang Yudhoyono guna memberantas korupsi kalah dengan pengaruh mantan penguasa Suharto yang masih ada di kalangan pemerintahan.

"Usaha pemerintah untuk mengadili Tommy Suharto gagal," kata Emerson Emerson Yuntho dari lembaga anti korupsi, Indonesian Corruption Watch.

"Kebanyakan pemimpin kita dalam pemerintahan sekarang adalah produk rejim Orde Baru Suharto, jadi mereka ingin mempertahankan hubungan dengan keluarga Suharto," tambahnya kepada AFP.

Hal senada juga dikatakan oleh pengamat politik Bima Arya Sugiarto bahwa pengaruh keluarga Cendana (rumah kediaman mantan presiden Suharto), masih sangat kuat dalam politik Indonesia.

Awal kasus

Kasus ini berawal saat perusahaan milik Tommy, PT Timor Putra Nasional terbelit utang ke Bank Dagang Negara dan Bank Bumi Daya.

BPPN kemudian mengambil alih piutang dan mengambil alih aset PT Timor.

Selanjutnya BPPN menjual piutang PT Timor kepada PT Vista Bella tahun 2003 namun dengan harga sangat miring yaitu hanya 444,5 miliar rupiah.

Padahal, aset PT Timor diperkirakan mencapai 4,5 triliun rupiah lebih, sehingga diduga merugikan pemerintah sekitar 4 triliun rupiah.

Pemerintah kemudian menemukan indikasi adanya kaitan antara PT Vista Bella dan salah satu perusahaan milik Tommy lainnya yaitu PT Humpuss.

Diduga, perusahaan inilah yang mendanai PT Vista Bella untuk membeli hak piutang PT Timor di BPPN. Menteri Keuangan kemudian menuntut kelima tergugat untuk membayar ganti rugi 4 triliun rupiah secara tanggung renteng.

Satelit AS dan Rusia tabrakan


Satelit di ruang angkasa
Insiden ini merupakan tabrakan satelit pertama
Satelit komunikasi milik Amerika dan Rusia bertabrakan di ruang angkasa yang merupakan kecelakaan semacam itu yang pertama.

Nasa mengatakan satu satelit milik perusahaan Amerika Iridium menabrak satu satelit Rusia yang sudah tidak digunakan dengan kecepatan hampir 780 km di atas Siberia.

Dampak kecelakaan ini terhadap Stasiun Ruang Angkasa Internasional dan peluncuran pesawat ulak alik yang direncanakan bulan ini dilaporkan tidak besar.

Tabrakan itu menyebabkan kumpulan reruntuhan besar, dan diperkirakan waktu berminggu-minggu untuk bisa menyebar.

Di sekeliling bumi terdapat ribuan benda buatan manusia yang mengorbit, namun kecelakaan ini diperkirakan tabrakan dua benda pertama.

Nasa kini menyisir ribuan potongan reruntuhan tabrakan itu dan berharap sebagian besar akan terbakar saat masuk ke atmosfir Bumi.

Peluncuran pesawat ulak alik

Kekhawatiran yang muncul sekarang adalah apakah reruntuhan kedua satelit itu akan menyebar dan membahayakan Stasiun Ruang Angkasa Internasional, yang mengorbit bumi sekitar 435 dibawa jalur tabrakan kedua satelit tersebut.

Harian Washington Post mengatakan, satu memo Nasa menyebut para pejabat memutuskan resiko itu "meningkat" tetapi memperkirakannya "sangat kecil dan masih dalam batas yang bisa diterima".

Juru bicara Nasa John Yembrick mengatakan Stasiun Ruang Angkasa Internasional memiliki "kemampuan melakukan manuver untuk mengindari reruntuhan jika diperlukan".

Dia mengatakan manuver pernah dilakukan delapan kali selama 60.000 kali mengorbit bumi.

Juga dilaporkan bahwa peluncuran pesawat ulak alik Nasa, Discovery, bulan ini tidak akan ditunda.

'Sangat tidak biasa'

Perusahaan satelit Iridium, yang berbasis di Maryland, mengatakan perusahaan itu "kehilangan satu satelit" setelah ditabrak oleh satelit Rusia.

Perusahaan ini mengatakan pelanggan kemungkinan mengalami gangguan tetapi berusaha mengganti satelit yang diluncurkan tahun 1997, dengan salah satu satelit cadangan yang berada di orbit dalam 30 hari.

Iridium mengatakan kecelakaan itu "sangat tidak biasa, dan kemungkinannya sangat kecil", dan menegaskan pihaknya bukan penyebab kecelakaan tersebut.

Sejumlah pejabat mengatakan satelit Rusia, yang diluncurkan tahun 1993, bergerak tanpa kendali.

Sejak tahun 1957 terdapat 6.000 satelit diluncurkan ke ruang angkasa dan sekitar 3.000 satelit masih beroperasi.

Calon menteri Obama mundur


Judd Gregg
Senator Judd Gregg berasal dari Partai Republik
Calon yang diajukan Presiden Barack Obama untuk posisi menteri perdagangan, Senator Judd Gregg dari Partai Republik mundur dengan alasan tidak setuju dengan rencana stimulus ekonomi.

Pencalonan Gregg diumumkan pekan lalu, dan dia diharapkan menjadi orang Republik kedua di Kabinet Obama.

Gedung Putih mengatakan, Gregg sebelumn berjanji untuk "menganut" agenda presiden, dan menyatakan penyesalan atas "perubahan sikap"-nya.

Wartawan BBC Jonathan Beale melaporkan ini merupakan pukulan bagi upaya Presiden Obama untuk membentuk kabinetnya dan merangkul kubu Republik.

Gregg mengatakan, ada konflik yang tidak terpecahkan soal paket penyelamatan 789 miliar dollar untuk ekonomi Amerika, dan ikut memperkuat kabinet presiden Obama terlalu berlebihan bagi dia.

Dia mengatakan, setuju untuk mengisi pos menteri perdagangan adalah kekeliruannya.

Dia mengatakan, dia pada awalnya tidak cukup memikirkan implikasi mengisi jabatan di kabinet.

Para tokoh DPR Dan Senat mengatakan, mereka berencana untuk mengadakan pemungutan suara mengenai paket penyelamatan ekonomi itu pada hari Jumat.

Pilihan pertama Presiden Obama untuk mengisi kursi menteri perdagangan, Bill Richardson, menarik diri satu bulan lalu setelah muncul pertanyaan soal kaitannya dengan perusahaan besar di masa lalu.

Dia menghadapi investigasi atas kontrak negara bagian ke donor kampanyenya.

Obama kini telah kehilangan empat calon untuk posisi senior dalam pemerintahnya.

Cina investasi di Rio Tinto

Perusahaan Tambang Australia-Inggris Rio Tinto mengumumkan perusahaan pemerintah Cina Chinalco akan menanam dana $19.5 miliar dolar di perusahaan itu.

Langkah yang merupakan investasi terbesar Cina di satu perusahaan aksing ini akan membuat saham Chinalco di Rio Tinto mencapai 18% dari 9% sebelumnya.

Pengumuman ini dikeluarkan disaat Rio Tinto melaporkan keuntungan tahun 2008 turun 7% menjadi $9,2 miliar.

Harga komoditi global mencapai titik tertinggi pertengahan bulan lalu sebelum turun tajam disaat perekonomian dunia melemah.

Beban hutang

Rio Tinto mengatakan investasi baru Chinalco ini "menciptakan rekanan strategis yang baru".

Dengan kesepakatan ini Rio Tinto bisa mengurangi hutangnya, yang diperkirakan mencapai $39 miliar.

Investasi Chinalco bernial $19,5 miliar ini berbentuk: pembelian saham di sembilan aset tambang Rio Tinto bernilai £12,3 miliar dan obligasi Rio Tinto yang bisa diubah menjadi saham senilai $7,2 miliar.

Pengumuman penanaman modal Cina ini terjadi tiga hari setelah Rio Tinto mengumumkan bahwa direktur non eksekutif Jim Leng, yang tadinya akan mengambil alih jabatan kepala perusahaan itu, mengundurkan diri.

Leng mundur setelah tidak sepakat dengan dewan direksi mengenai langkah perusahaan itu dalam mengatasi hutangnya.

Saat tidak tepat?

Sebagian pengamat mempertanyakan waktu kesepakatan ini, karena dialkukan disaat harga komoditi rendah akibat kelesuan ekonomi global.

Tahun lalu Rio menolak tawaran pembelian dari saingannya BHP Biliton yang juga perusahaan tambang Inggris-Australia.

Bulan Desember Rio Tinto mengumumkan pengurangan pegawai sebanyak 14.000 untuk mengurangi hutang hingga $10 milyar.



http://www.felixviery-web.blogspot.com/
2009-02-13
always
0.8

Tidak ada komentar:

Ingin mengetahui lebih banyak ? Masukan email anda disini

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner